Marine Heritage Gallery

Kisah bajak laut dan kemilau harta karun di dasar laut tentunya menjadi salah satu cerita yang menarik untuk Albert. Ia mengenal cerita-cerita semacam ini dari buku-buku dongeng, film-film ilmu pengetahuan, atau film kartun favorit tentang bajak laut. Tak heran kalau Albert sangat bersemangat saat saya ajak mengunjungi Marine Heritage Gallery yang ada di Lantai 2, Gedung Mina Bahari IV, Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Pada museum yang tidak terlalu besar ini, kita bisa melihat sejumlah artefak yang berasal dari Barang Muatan Kapal Tenggelam (BMKT). Koleksi pertama berasal dari abad ke-9 Masehi yang diangkat dari Perairan Belitung, koleksi kedua dari abad ke-10 Masehi yang diangkat dari perairan Cirebon, dan koleksi ketiga dari abad 11-12 M yang diangkat dari Pulau Buaya. Museum ini diresmikan pada tanggal 13 Maret 2017 oleh Ibu Susi Pudjiastuti.

Barang-barang yang banyak berupa guci, mangkuk, piring, vas, dan lain-lain. Meskipun ukurannya tidak terlalu besar, tetapi Marine Heritage Gallery ini cukup rapi dan menarik bagi anak-anak. Di sini kita juga bisa belajar tentang langkah-langkah pengangkatan BMKT dari dasar laut dengan cara yang menarik.

Wah, ternyata tidak seperti yang selama ini dibayangkan! Awalnya Albert mengira bangkai kapal karam akan diangkat secara utuh dari dasar laut. Lalu kita juga bisa melihat kalau barang-barang yang diangkat dari dasar laut tidaklah berkilauan seperti yang sering digambarkan film-film.

Museum ini lebih cocok untuk anak-anak yang sudah lebih besar, seusia SD karena banyak barang pecah belah dan tidak terlalu interaktif.

 

Marine Heritage Gallery
Lantai 2, Gedung Mina Bahari IV, Kementerian Kelautan dan Perikanan
Jam Buka: Senin – Jumat (pukul 09.00 – 12.00 dan 13.00 – 14.30)

2 Comments

  1. avatar
    dieta hadi March 2, 2018 9:44 am

    wah baru tahu ada museum ini, Al seneng banget ya berpetualang di museum

    1. avatar

      As .



  2. avatar
    Cindy Vania February 26, 2018 9:16 pm

    Keren banget ya museumnyaa..
    Oh iya, gayanya Al juga gak kalah kerennya >.< hahaha...

    1. avatar

      As .