1

Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

http://theurbanmama.com/pics/2015/04/TUMModernMama-Photo-Contest-2015.png

Hallo Urban Mama!
Bulan April identik dengan Kartini. Oleh karena itu, sejak April, header TUM sudah berganti dengan logo TUMModernMama. Seperti tradisi TUM dalam menyambut Hari Kartini, kami kembali mengadakan kontes foto TUM Modern Mama.

Tema kontes foto tahun ini adalah:
CARING MAMA, A MODERN KARTINI

Yuk! Ikuti kontesnya dan berbagi cerita kepada kita semua mengenai apa saja yang berhubungan dengan Caring Mama. Sebagai mama yang peduli pada suami, anak, keluarga, sahabat, dan lingkaran sosial urban Mama.

Caranya:
[list=1]

  • Post di thread ini foto Mama, bisa sendiri atau dengan yang lainnya.[/*]
  • Foto yang dipost boleh lebih dari satu.[/*]
  • Cerita yang jelas dan singkat mengenai kegiatan Mama yang menunjukkan seorang Caring Mama.[/*]
  • Sertakan info berikut di post entry Mama: Judul Foto | Twitter/Facebook/Instagram Acc | Alamat Email[/*]


    Contoh:
    ---
    http://theurbanmama.com/pics/2015/04/TUMModernMama-Photo-Contest-2015-example.jpg

    Sebagai seorang Mama, saya peduli dengan keselamatan anak saya. Pergi berkendara dengan si kecil? Wajib memakai car seat. Saya bisa dengan tenang menyetir mobil sementara si kecil duduk tenang di car seat yang saya letakkan tepat di belakang saya, sehingga saya dengan mudah bisa melihatnya melalui cermin di mobil.

    Caring Mama, a modern Kartini. Saya tetap bisa beraktivitas seperti hari ini, ada meeting, saya membawa si kecil ikut meeting. Si kecil bisa belajar dan melihat bahwa sebagai modern mama, a modern Kartini, saya adalah seorang mama yang berdaya, mandiri, dan tetap peduli pada anak-anak. Caring Mama.
    ---

    Terms & Conditions and How the Contest works:
    [list=1]
  • Bila terpilih menjadi pemenang 1,2,3 maka foto akan menjadi hak The Urban Mama. Kami berhak menayangkannya di website The Urban Mama.[/*]
  • The submission of pictures is open from Friday 17 April 2015 until Wednesday, 29 April 2015, 21.00 WIB[/*]
  • Winners will be announced on our website.
    [/*]



    Prizes & Sponsors:
    Pemenang Pertama:

    [list=1]
  • Voucher MAP senilai Rp 1.000.000[/*]
  • Voucher Etcetera senilai Rp 1.000.000[/*]
  • Voucher Mothercare/ELC senilai Rp 750.000[/*]
  • T-shirt olahraga The Urban Mama.
    http://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/limepunch-tanktop-01.jpghttp://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/fuchsia-tanktop-01.jpghttp://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/capribreeze-tanktop-01.jpg[/*]
  • TUMToteBag.
    http://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/TUMtotebag%20and%20pouch.jpg
    [/*]


    Pemenang Kedua:
    [list=1]
  • Voucher MAP senilai Rp 750.000[/*]
  • Voucher Etcetera senilai Rp 700.000[/*]
  • Voucher Mothercare/ELC senilai Rp 500.000[/*]
  • T-shirt olahraga The Urban Mama.
    http://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/limepunch-tanktop-01.jpghttp://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/fuchsia-tanktop-01.jpghttp://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/capribreeze-tanktop-01.jpg[/*]
  • TUMToteBag.
    http://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/TUMtotebag%20and%20pouch.jpg
    [/*]


    Pemenang Ketiga:
    [list=1]
  • Voucher MAP senilai Rp 500.000[/*]
  • Voucher Etcetera senilai Rp 300.000[/*]
  • Voucher Mothercare/ELC senilai Rp 250.000[/*]
  • T-shirt olahraga The Urban Mama.
    http://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/limepunch-tanktop-01.jpghttp://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/fuchsia-tanktop-01.jpghttp://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/capribreeze-tanktop-01.jpg[/*]
  • TUMToteBag.
    http://theurbanmama.com/pics/wpsc/product_images/thumbnails/TUMtotebag%20and%20pouch.jpg
    [/*]


    Yuk! Submit foto Mama sekarang juga. :)
    Kami tunggu!

  • 2

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    W.O.W hadiahnyaaaaa ....

    sayang yah gw gak boleh ikutan, hihihi...

    twitter and IG: @zataligouw
    Blog : http://www.zataligouw.com/

    3

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Haha Zataaa!
    Ayo urban mama.. ikutan yuuuk :))

    Miguel is my Rocktober Baby
    @siskaknoch

    4

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    yeaaayy.... kontes lagiii....
    boleh submit berapa foto kah...?? *bancitampil

    healthy, happy, beauty inside out... :)
    my instagram
    my blog

    5

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Aku ikuuut.. aku ikuutt... Boleh menang ya??? Ya??? Ya??? :p

    -WiwiT-
    An ordinary bunda of twin amazing angels, Kira and Kara Setyadi
    @wiwidwadmira | the Setyadi's

    6

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    mrs doyi,
    bebaaas... sebanyak2nya juga boleh. hayooo keluarin stok fotonya. :)

    ? love to write and run - a bus transjakarta passenger ?
    @ninityunita

    7

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Ahhh asiikkk... Ikutaaan. Saatnya narsis bersama Baby Narend ?
    Wish me luck.

    Oline
    Be Happy, Be Healthy, and Keep Positive Thinking

    8

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    seruuuu! ayo ikuuut!

    a life-enjoyer mama :)
    www.ekadeau.blogspot.com
    @ekadeau

    9

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    wooooowww wajib ikut ini siih! :) ngramein yaaa :))

    10

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Judul Foto : Kids Always Come First
    Twitter/Instagram Acc : @dytaputri
    Alamat Email : [email protected]


    https://pbs.twimg.com/media/CCxYMZ8UgAAoXE9.jpg


    Di zaman serba instan dan kekinian seperti sekarang ini, tidak lantas membuat saya kehilangan sebuah esensi penting dari tugas seorang ibu. Memberi makan. Dan memastikan apa-apa saja yang masuk kedalam tubuhnya adalah sepenuhnya tanggung jawab saya. Ya, saya sangat peduli dan menaruh concern cukup tinggi terhadap makanan yang anak saya konsumsi. Walaupun saya seorang pekerja kantoran, pulang sudah malam, tapi saya ingin membuktikan ke suami dan anak saya, bahwa saya tetap memiliki komitmen dan tanggung jawab penuh dalam mengurus anak.

    Sejak anak saya MPASI di usia 6 bulan, saya selalu berusaha untuk tidak pernah tidak memasak sendiri makanannya. Terdengar sangat idealis, tapi saya merasa wajib seperti itu, karena saya ingin memberikan yang terbaik untuk perkembangan dan pertumbuhan anak saya.

    Rasa malas bangun pagi, rasa capek setelah seharian bekerja di kantor, rasa kecewa ketika makanan saya tidak dimakan, sampai terkantuk-kantuk di depan kompor pun tidak sama sekali menyurutkan semangat saya. Semua harus dihadapi dan dilawan demi memastikan anak saya makan makanan yang (saya usahakan) baik.

    Menurut saya, menjadi seorang ibu modern, tidak berarti melupakan hal-hal mendasar yang sebenarnya adalah tanggung jawab kita. Silakan bekerja, bergaul, memperkaya diri dengan ilmu setinggi-tingginya, tapi tetap letakkan "anak" sebagai prioritas utama dalam hidup kita. Seorang ibu modern, seorang Kartini tahun 2015, adalah bagaimana tetap menjaga kebutuhan dan kebahagiaan anak dan suami, namun tetap bisa mengusahakan kebahagiaan diri sendiri. Karena kebahagiaan suami dan anak sebenarnya adalah kebahagiaan tiada tara juga untuk saya :)


    https://pbs.twimg.com/media/CCxigbhUIAAof_x.jpg

    https://pbs.twimg.com/media/CCxlvlbUUAAo-Rg.jpg


    Selamat hari Kartini (sebentar lagi)! *kecups*

    -dytaputri-

    thedytaputri.blogspot.com

    11

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    mama, fotonya musti ada kitanya nggak? Misalnya foto kakak dan anak-anaknya :)

    a.k.a @yufinats
    doodling and blogging freak wanna be a good mama n wife :)
    and http://yufinats.blogspot.com
    and also our journal :) http://beebondiary.blogspot.com

    12

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    dytaputri,
    waaa foto dan ceritanya baguuus :) <3.

    yufinats,
    iyaaa dong :) yuks ditunggu fotonya.

    ? love to write and run - a bus transjakarta passenger ?
    @ninityunita

    13

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Girls Talk with Greensmoothies
    Instagram acc : @indahnildha
    Email : [email protected]

    http://i1150.photobucket.com/albums/o609/hateblueloveyellow/IMG_20150417_145556_zpsp4mdffyj.jpg

    Kesehatan menjadi salah satu perhatian utama bagi saya. Sehat jiwa dan raga. Untuk mewujudkannya, saya selalu membiasakan diri menikmati waktu luang bersama anak-anak, berbagi kisah dalam keseharian atau hanya sekedar duduk-duduk bersama menikmati pagi atau sore. Saya berharap, kebiasaan ini menjadi bonding dan penyehat jiwa bagi kami.

    Girls talk tak afdol tanpa kudapan atau minuman pendamping. Supaya raga juga sehat, maka saya selalu menyediakan greensmoothies atau minimal buah untuk cemilan kami. Agar anak-anak terbiasa mengkonsumsi makanan sehat. Saya yakin, hal baik yang dibiasakan sejak kecil akan lebih mudah terbawa hingga dewasa. Apalagi berkaitan dengan asupan yang merupakan kebutuhan primer manusia.

    Caring Mama, A Modern Kartini, bagi saya adalah Mama yang berani setara sebagai sahabat sekaligus pelindung bagi buah hati.

    healthy, happy, beauty inside out... :)
    my instagram
    my blog

    14

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    waaahh,mau hadiaaahh..hihi

    Love my kids

    twitter & IG : @ndiievania
    blog : https://ndiievania.wordpress.com/

    15

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    judul: enjoy travelling with baby
    instagram: cerly
    email: [email protected]

    http://imageshack.com/a/img537/9607/fL5c0T.jpg
    [vimeo]http://[/vimeo]

    Foto ini diambil saat baby clever umur 4 bln.. Dan perdana melakukan perjalan menggunakan pesawat hanya berdua ibun n clever.. Dizaman modern ini jika ada keinginan pasti ada jalan serta kemudahan.. Yap.. Berusaha meyakinkan diri dengan tenang n nyaman bahwa mengajak travelling bayi berdua saja itu menyenangkan, very happy n enjoy.. Alhamdulillah selama perjalanan no DRAMA.. Bobo nyenyak dipelukan ibun.. I always care about my son.. Kenyamanan bayi kenyaman bagi saya seorang ibu.. Foto ini pun dimbil didalam ruangan nursery room bandara international minangkabau. Berkomitmen dalam diri untuk selalu memberikan ASI dimanapun saya berada.. Selalu sedia untuk baby clever.. Bermain sejenak dan menyusui di dalam nursery hingga boarding.. Anak happy ibun pun senang.. Jadi moms, apapun yg kita lakukan untuk anak.. Coba selalu berpositif thingking serta sugestikan bahwa akan menyenangkan akan nyaman.. Insyaallah akan ada kemudahan.. Jadi siapa bilang wanita jaman skrng tidak bisa meng handle semuanya sendiri...Selamat hari kartini moms :)

    16

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    mrs doyi,
    aaah lucu banget fotonyaaa! suka. :)

    cesya,
    beneer banget pas baca ceritanya. positive thinking... in syaa Allah perjalanan nyaman yaa sama si kecil. :)

    ? love to write and run - a bus transjakarta passenger ?
    @ninityunita

    17

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    sampe langsung register demi pengen ikutan. hihihi.. :D
    boleh yaaaa?
    padahal dulunya cuma silent reader sebagai guest.. :D
    tapi cara upload image nya gimana ya? ngeklik insert image malah masukin url. url nya gimana? maaf newbie nih.. hehehe..

    18

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    kiycha,
    horeee... selamat datang. :) semoga betah dan ga silent reader lagi yaaa di TUM.

    cara upload foto sila klik ini ya http://theurbanmama.com/forum/topic405-frequently-asked-questions-faq.html

    ditunggu fotonya. :)

    ? love to write and run - a bus transjakarta passenger ?
    @ninityunita

    19

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Judul Foto: Breast is Best
    Twitter: @keiria
    Facebook: Nisa Khoiriyah
    Instagram: @kiycha
    E-mail: [email protected]

    https://pbs.twimg.com/media/CCM03bmUAAAy3rp.jpg

    Bagiku, menjadi ibu menyusui merupakan salah satu hal yang paling membanggakanku saat ini. Sebagai seorang ibu yang peduli, aku amat sadar akan pentingnya ASI. Setiap tetes yang dihisap oleh anakku, sebanyak itulah rasa cinta dan kepedulianku terhadapnya. Aku tidak pernah malu untuk menunjukkan bahwa aku menyusui, karena menyusui bukanlah hal yang memalukan.

    Aku bangga bisa menyusui bayiku. Sekarang usianya hampir 10 bulan, sehat, aktif, ceria, dan tidak pernah sakit. Aku tidak pernah berpikir bagaimana akan menyapihnya, aku hanya menikmatinya dan membiarkan anakku sendiri yang memilih kapan ia akan berhenti menyusu. Every drop counts!

    Selamat Hari Kartini, untuk para wanita hebat! :)

    20

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    ninit

    sudah ya ma.. hehehe.. terima kasih atas sambutannya.. :)

    21

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Judul Foto : Sharing is Caring
    Twitter : @nia_nurdiansyah
    Facebook : Nia Nurdiansyah
    Instagram : @nianurdiansyah
    Email : [email protected]

    https://farm8.staticflickr.com/7585/17180463426_5b1539c39d_o.jpg

    Setelah 'cuti' 3 bulan, senang sekali rasanya bisa kembali sharing pengalaman dan ilmu dengan para bumils yang ingin memberdayakan dirinya untuk mempersiapkan persalinan secara gentle dengan metode hypnobirthing. Tambah happy karena saat sharing tetap bisa mengajak si baby yang baru berusia 3 bulan. No worries karena selama berbagi, si kecil bobok dengan nyaman di gendongan. Selesai berbagi dia pun bangun untuk menyusui, tanpa rewel dan tetap terlihat happy sampai acara selesai. Jadi bisa sekalian menginspirasi para bumils bahwa punya newborn baby dan jadi busui bukan sebuah halangan untuk kita tetap berbagi dan peduli dengan komunitas di lingkungan sekitar. Hamil, melahirkan, dan menyusui adalah hal paling natural yang bisa dialami oleh setiap wanita. Semua fase itu memiliki tantangannya sendiri-sendiri, tetapi tetap bisa dijalani dengan happy dan nyaman apalagi dengan dukungan lingkungan dan komunitas yang saat ini semakin mudah ditemukan, termasuk melalui the urban mama ini. Tempat di mana para Kartini2 masa kini berbagi ilmu dan pengalaman serta saling menguatkan satu sama lain.

    Selamat Hari Kartini ibu-ibu hebat masa kini!

    22

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Judul foto : Children come first
    Instagram : @yufinats
    Twitter : @yufinats
    facebook : https://www.facebook.com/Yufinats
    email : [email protected]

    http://4.bp.blogspot.com/-NwFRYojNTVQ/VTRjzN5FmCI/AAAAAAAAIk0/D4C4nVUITa4/s1600/afterfocus_1429265820891%2B(1).jpg

    Foto ini adalah foto kakak saya dengan anak-anaknya.
    Saya selalu takjub dengan kaka saya ini, merawat dan membesarkan anak-anaknya tanpa bantuan asistern rumah tangga. Semua pekerjaan rumah tangga beres ditangannya, hobi melukis dan menggambar juga semakin hari semakin meningkat, anak-anaknya tumbuh sehat cerdas dan aktif,
    saya selalu bertanya-tanya bagaimana cara dia membagi waktunya? antara mengurus suami, mengurus diri , mengurus anak-anaknya dan mengurus rumahnya?
    Jawabannya adalah : children come first, setelah semua kebutuhan anak-anak terpenuhi maka selanjutnya bisa mengerjakan tugas lainnya. sebab kalau anak-anak sakit atau rewel bisa dipastikan pekerjaan yang lain bisa berantakan.

    Satu yang saya lihat dari kakak saya ini dia sangat Sabar dan Tenang...
    Kakak saya selalu menjadi panutan saya dalam mendidik anak dan mengurus rumah tangga.

    Selamat menyambut hari kartini dear Mamas! semoga kita diberi limpahan SABAR yang berlipat-lipat :)
    http://beebondiary.blogspot.com/2015/04/caring-mama-modern-kartini.html

    a.k.a @yufinats
    doodling and blogging freak wanna be a good mama n wife :)
    and http://yufinats.blogspot.com
    and also our journal :) http://beebondiary.blogspot.com

    23

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Mama Mods..hari terakhir submit photonya kapan yah? di atas tertulis Saturday, 29 April.

    pas cek kalendar, sabtu ini tanggal 25 April, jadi yang benar batas akhirnya Sabtu, 25 April atau malah mungkin Rabu tanggal 29 April nya.

    Makasih ya MamaMods atas penjelasan :)

    A Mother Always Bring Extra Love...

    24

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    mama restya Posting foto terakhir hari Rabu,tanggal 29 April, 21:00 WIB ya ma :)
    sudah di edit di post pertama :)
    Terimakasih ya sudah diingatkan,hihi..

    Love my kids

    twitter & IG : @ndiievania
    blog : https://ndiievania.wordpress.com/

    25

    Topic: [contest - 2015] TUM Modern Mama 2015

    Judul Foto: Berkebun Bersama Mama
    Facebook: Dewi Ratih
    Twitter/Instagram: @deravee
    E-mail: [email protected]


    http://rs1167.pbsrc.com/albums/q638/dewiratihpurnama/kartini1_zpsoqhmb4fw.jpg~320x480

    http://rs1167.pbsrc.com/albums/q638/dewiratihpurnama/kartini2_zpspsti40o3.jpg~320x480


    #TUMModernMama pasti multiprofesi. Tentu tak melulu harus berada di dapur atau mengurus anak, merawat kebun pun, siapa takut!^^ Jadi #ModernMama dituntut mengerti apa saja, jamannya udah canggih sih, ya ngga?! Tinggal buka gadget bisa cari berbagai informasi. Punya sedikit lahan di rumah, selain bisa dimanfaatkan untuk mempercantik rumah, bisa juga ditanami tanaman obat-obatan loh, sangat bermanfaat untuk keluarga.


    #CaringMama tentunya harus membagi waktu untuk bermain bersama buah hati. Berkebun bisa menjadi salah satunya, banyak sisi edukasi tentang lingkungan yang bisa disampaikan dan si kecil pun senang dapat bergerak aktif sambil belajar. Pesan untuk menjaga kelestarian alam ini tentu harus terus sampai kepada anak cucu kita kelak. #CaringMama Mari turut menjaga bumi ini dimulai dari keluarga dan linkungan kita sendiri.

    dewiratihpurnama.blogspot.com