DIY Tote Bag

Ayo kita membuat proyek DIY sederhanya: tas dari kain. Tas ini bisa digunakan untuk berbelanja ke supermarket atau sekedar membawa keperluan si kecil saat bepergian seperti boneka, mainan, serta buku-buku. Mau digunakan sebagai goody bag? Bisa. Yang penting, sesuaikan isinya dengan kekuatan bahan tas itu. Jangan sampai isinya terlalu berat sehingga tasnya sobek.

Kenapa tas kain? Karena bisa dicuci dan dipakai lagi. Sobek pun masih bisa ditambal. Jadi, tidak perlu menambah sampah plastik. Kelebihan lainnya, kalau kita bikin sendiri, kita bisa membuat sesuai dengan apa yang kita mau dan apa yang kita butuhkan, baik motifnya, ukurannya maupun hiasan-hiasannya.

Pola dan tutorial tas, khususnya tote bag, cukup banyak di internet. Beberapa yang saya suka:


Untuk tas kain di bawah ini, saya berdasarkan pada tutorial Classic Tote di Sew Mama Sew karena tidak perlu menggunakan mesin obras maupun overcasting stitch untuk bagian pinggir kain. Namun saya memodifikasi ukuran-ukuran yang ada sesuai kebutuhan saya.

Kain yang digunakan sebaiknya agak tebal atau sekalian tebal (misalnya kanvas). Dan jangan lupa menyesuaikan ukuran jarum mesin jahit bila menggunakan kain tebal. Di sini saya menggunakan kain katun yang agak tebal.

Ukuran tas bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Kalau hendak dipergunakan sebagai tas belanja, buatlah yang agak besar (dari bahan yang tebal). Kalau rencananya untuk membawa buku-buku ke perpustakaan, ukuran sedang sudah memadai, tapi jangan lupa bahannya harus kuat. Bisa juga membuat satu versi kecil untuk anak balita kita. Pasti mereka akan senang menerima satu tas yang serupa dengan milik mamanya.

Bahan yang dipergunakan bisa dari satu kain yang sama atau beberapa kain yang matching, apalagi bila kita membuat reversible tote bag. Bila ingin lebih personal, kita bisa menambahkan aplikasi tertentu atau hiasan bunga dari kain. Ingin memakai gambar (atau foto) tertentu di permukaan tas? Coba pakai heat transfer paper. Contohnya ada di sini dan di sini.

Pada gambar di bawah ini, tote berukuran medium dibuat berdasarkan tutorial Reversible Tote Bag dari Skip to my Lou. Demikian juga tas yang kecil, tentunya dengan penyesuaian pada ukuran. Biasanya tas yang kecil itu digunakan oleh si kecil untuk membawa boneka kesayangan ke rumah neneknya atau sekadar untuk berjalan-jalan. Sedangkan tas medium digunakan oleh si sulung untuk membawa buku-buku bacaan saat bepergian.

Ayo kita coba membuatnya!

Related Tags : ,,

12 Comments

  1. avatar
    Sitha June 13, 2013 11:43 pm

    @yuniasih: Barusan googling kilat, ada yg jual online di sana, merk Data Print. Nanti aku kasih linknya via PM.

    1. avatar

      As .



  2. avatar
    yuniasih dwi astuti June 13, 2013 3:50 pm

    mbaaak....heat transfer paper kira2 bisa dibeli dimana ya?tau ga?thx b4...:)

    1. avatar

      As .



  3. avatar
    Sitha November 16, 2012 6:38 pm

    @Honey Josep: You're welcome!

    1. avatar

      As .



  4. avatar
    Honey Josep November 12, 2012 12:11 pm

    i love pink!

    baguuuuus :D

    tfs Sitha :)

    1. avatar

      As .



  5. avatar
    Sitha November 6, 2012 6:41 pm

    Merci, Teh Ninit... :D

    1. avatar

      As .