Mural Kids Bedroom

Sebelumnya ngga pernah ada rencana untuk buat mural di kamar Sophie (SS) karena dari dulu cita-cita saya pengen SS punya blackboard wall di kamarnya, biarlah nanti SS yang 'buat' muralnya sendiri. Tapi entah kenapa dapat 'wangsit' tiba-tiba buat corat coret di tembok kamar SS! Dan toh, blackboard wall impian saya masih tetap bisa diaplikasikan juga.

Ini asli spontanitas, saya ngga buat sketsanya di buku gambar, langsung tembak ke tembok pakai pensil. Dan sebenarnya proses membuat muralnya saya balik, saya membuat muralnya dulu baru mencat tembok sisanya karena warna yang saya pilih adalah hitam (warna gelap), seharusnya tembok yang hendak dibuat mural, dibersihkan dulu, dicat warna background yang diinginkan (apabila cat yang diinginkan warna muda, seperti putih, pink, biru muda, dll) baru dibuat mural.

Alat-alat yang dibutuhkan:


  • Sketching pencil (atau pensil warna putih apabila mural akan dibuat pada tembok yang telah dicat dengan warna dengan background yang diinginkan).

  • Cat Acrylic (bisa didapat di toko buku, per-tube harganya sekitar 24-26ribu rupiah).

  • Kuas dalam berbagai ukuran, dengan ujung kuas yang beragam pula untuk memudahkan proses pewarnaan.

  • Palette.

  • Marker (bisa digunakan untuk membuat outline dll).

Catatan:
Kenapa memakai cat Acrylic? Karena kelebihan cat acrylic ini dapat digunakan di berbagai media lukis, baik kertas, kanvas, keramik, tembok, dsb. Juga warna yang dihasilkannya cenderung lebih tajam. Untuk warna yang lebih soft bisa dicampur dengan air atau dicampur cat putih. Untuk membersihkannya pun mudah, cukup dengan air dan lap basah. Namun perlu diingat, cat acrylic ini cepat kering, jadi penggunaannya harus sedikit demi sedikit ditempatkan pada palettenya.

Mural pertama yang saya buat saya beri judul Sophie's World (ketahuan deh asal muasalnya kenapa anak saya diberi nama Sophie ya!? Yup, saya penggemar berat buku Sophie's World karya Jostein Gaarder!). Di sisi tembok ini (Sophie's World), saya gambar beberapa hal yang Sophie suka; pesawat, bulan, bintang, dan robot. Untuk backgroundnya sengaja saya cat hitam, demi tercapainya cita-cita untuk memiliki blackboard wall (tetep!). Sebenernya mural perdana yang saya buat ini ngga begitu rapi karena proses pengerjaannya 'kejar tayang' dan mendapat cukup banyak 'interupsi' dari si kecil SS. Plus, ini juga buat masukan siapa tahu ada Urban Mamas/Papas yang mau buat mural juga, jangan pakai cat kayu! No, No, It's a Big No! Selain hasilnya jelek (saya pribadi kurang suka efek glossy dari cat kayu), susah dihapus/ditimpa cat tembok lain juga. Gambar pelangi ditembok ini, dengan bodohnya saya cat pakai cat kayu karena saat itu saya kehabisan cat Acrylic saya.

Namanya juga amatir, walaupun hasilnya ga sebagus buatan muralist-muralist profesional, tapi saya terharu banget karena sampai sekarang SS senang sekali dengan gambar-gambar ini, apalagi gambar robotnya, kalau lagi main dikamar dia selalu mengajak si robot 'berinteraksi'.

Mural kedua dikamar SS, saya beri judul Sophie's Pop. Kenapa? Karena saya pecinta Andy Warhol. Juga karena kata suami saya, gambar pertama di Sophie's World kurang berwarna untuk anak kecil.

And voila, this is my version of pop art!

Tentu saja tidak lupa, ada gambar kucingnya, buat SS si pecinta kucing!

Pengalaman membuat mural ini menyenangkan sekali lho! SS pasti ikut-ikutan pengen pegang kuas dan corat-coret juga, walaupun bisa bikin berantakan, tapi saya berharap SS ngga akan pernah lupa pengalaman ini, semoga kelak SS pun jatuh cinta terhadap seni dan menjadi seniman!

Pssst...ini foto SS waktu lagi 'bantuin' buat mural:

Since I'm a sentimental mommy, 'mural' buatan SS ini sampai sekarang belum ditimpa cat tembok untuk dirapiin, ngga tega ngehapus 'karyanya' SS.

Yuk, kita buat mural yuk... :)

Related Tags : ,

51 Comments

  1. avatar
    Siska Knoch March 21, 2013 6:57 pm

    ajaib bin keren!! sophie kamu bruntung bgt punya mama super jago bikin mural..!
    tante put kamar migu bikinin juga dong? hihihi *mamak gagap gambar*

    1. avatar

      As .



  2. avatar
    devi tan March 8, 2013 3:30 pm

    klo bikin muralnya duluan, gimana ngcat tembok backround nya mba? apa gak bececeran cat nya? *garuk2 kepala ilmunya blom sampe*

    1. avatar

      As .



  3. avatar
    ira February 28, 2013 1:50 pm

    suami pasti gatel pengen bikin mural di kamar, sayang masih ngontrak XD

    1. avatar

      As .



  4. avatar
    Miranti February 26, 2013 1:14 am

    *nganga* keren banget muralnya..itu yg di pintu kaya foto beneran, rapi banget gambarnya. Thx for sharing ya :)

    1. avatar

      As .



  5. avatar
    yayu_ar February 13, 2013 1:39 pm

    wowww... bagus banget...
    jadi nostalgia nih,,, dulu pas aku hamil kepengen banget bikin mural di kamar anakku. niatnya siy pengen pas cuti hamil, eh baru 5 hari cuti udah langsung lahiran,,,ternyata lahir kecepetan so ga bisa mewujudkan bikin mural, hikss...

    1. avatar

      As .