Tetap Aktif dan Fit Menjelang Hari Raya
Seorang ibu haruslah pandai-pandai membagi waktu, apalagi di bulan Ramadhan seperti ini. Meski berpuasa, rutinitas tetap berjalan seperti biasa, mengantar dan menjemput anak-anak ke sekolah, bekerja, menyiapkan menu berbuka puasa dan sahur, mengantar anak-anak les dan menyisihkan waktu juga untuk berolahraga supaya badan tetep fit. Selama bulan Ramadhan ini, bukan hanya fisik yang harus dijaga, tetapi kondisi mental juga harus dipersiapkan.
Sejak memiliki dua anak, Lana (8 tahun) dan Yoona (4 tahun), rasanya saya butuh bergunung-gunung kesabaran, setiap hari harus menghadapi tingkah pola anak yang tak ada habisnya. Kakak bertengkar dengan adiknya, si bungsu mudah menangis, tidak mau makan, dsb. Padahal kadang saya juga merasa lelah dengan pekerjaan rumah dan pekerjaan kantor yang rasanya tidak ada habisnya. Beruntung sekali saya punya suami dan support system dalam keluarga. Suami selalu mengingatkan untuk tetap sabar dalam menghadapi tingkah laku anak-anak dan meminta saya untuk untuk meluangkan waktu untuk "me time" sejenak.
Saya dan suami memang sepakat untuk menunda kehamilan atau mungkin hanya memiliki dua anak saja karena beberapa pertimbangan seperti usia, kondisi kesehatan saya yang bermasalah saat hamil, karier, kemampuan finansial, perhitungan dana pendidikan anak-anak kelak, dsb. Saya pun memilih alat kontrasepsi oral dengan menggunakan pil KB untuk memperlancar siklus menstruasi dan mencegah kehamilan tak terencana. Sebenarnya banyak alat kontrasepsi yang ditawarkan, tetapi setelah berkonsultasi dengan dokter dan suami, pil KB inilah yang pas untuk saya yang memiliki banyak aktivitas dan alhamdulillah cocok dengan saya.
Saya memilih pil KB Andalan FE, karena selain mampu mencegah kehamilan, pil ini juga mampu memenuhi kebutuhan zat besi saat menstruasi. Di dalam tablet pil KB Andalan FE terdapat 7 tablet placebo yang berwana putih, nah pil putih inilah yang mengandung zat besi alami yang mengatasi gejala anemia.
Zat besi ini berperan sebagai pembentuk hemoglobin dalam darah yang membantu proses pembentukan sel darah merah. Ini cocok dengan saya, biasanya pada saat menstruasi, kebutuhan zat besi meningkat karena mengeluarkan darah, jika kebutuhan zat besi ini tidak terpenuhi, tubuh terasa lemas, kepala terasa pusing, cepat capek, dan lesu. Kebayangkan, kalau mengalami kondisi seperti ini sementara saya harus bekerja, meeting dengan klien?
Selain mencegah anemia, jika mengonsumsi sesuai dengan aturan, tingkat efektivitas pil ini mencapai 97-99% mencegah kehamilan. Haid juga menjadi lebih teratur, berat badan stabil, tidak menimbulkan flek pada kulit, mengurangi risiko terkena kanker rahim dan juga mengurangi rasa nyeri saat haid. Pil ini dikonsumsi pada hari pertama menstruasi sesuai dengan petunjuk pada bagian belakang blister dan dikonsumsi setiap hari pada waktu (jam) yang sama. Saya sih biasanya minum pil ini sesudah makan atau sebelum tidur untuk mengurangi rasa mual, dan tentunya dibantu dengan alarm di ponsel, agar tidak lupa.
Alhamdulillah dengan pil KB Andalan FE ini, saya tetap aktif, fit beraktivitas di bulan Ramadhan ini. Kalau urban mama, alat kontrasepsi apa yang mama pilih?
mau nanya dong bu, kalo pertama kali pake pil kb andalan fe ini dimulainya dari pil yang putih atau yang kuning dulu ya pas hari pertama haid? soalnya aku masing bingung sama petunjuk yang dibelakang blister itu ik
kemarin aku sempat diresepin pil kb juga, gak hanya utk kontrasepsi, tapi buat terapi hormon gitu. dan iya, pilnya diperkaya zat besi juga, ternyata bagus buat mencegah anemia. tfs ya Peh :)
aku jg di saranin pil kb ni peh, cm realisasinya malah ga pernah di minum. Abis takut kelupaan minum sehari gitu. Bisa fatal ga kalau kelewat sehari dua hari gitu peh? hihihi! Makasih sharingnya mommy Yoona ^^
Ooh Ipeh pake pil KB yaa. Abis baca pengalaman Ipeh, baik-baik aja ya peh... kebetulan ada temen yang memang lagi galau nyari alat kontrasepsi. Dia sih mikirnya udah pas pakai pil KB tapi kemarin sempet ragu apakah efektif apa ngga. Tapi setelah baca ini, temen gw harus baca juga deh biar yakin...
Thanks ya Peh, berguna banget deh ini infonya.
iya teh, alhamdulillah. sebenarnya pil KB itu ada beberapa jenis salah satunya pil KB FE ini.