Wisata Dekat, Murah dan Meriah di Situ Cipondoh

Veronica Sri Utami Always love the journey of being mother, she is a fulltime mother – for Lintang and Sekar - and parttimer of everything, from "tukang ojeg"-nya Lintang, writer to lecturer. Already have two books being published until now, “We are Good Mothers”, (Galang Press, 2010) and “Recharge Your Life”, (Grasindo 2016), and (hope) still more to come

Refreshing, tentu dibutuhkan. Buat anak-anak, yang tiap hari dipusingkan dengan segala kegiatan sekolah, juga buat kita, urban Mama yang tak hanya pusing masalah anak tetapi juga memikirkan sarapan keluarga, makan siang, malam, bekal, pekerjaan rumah tangga, belum lagi urusan pekerjaan di kantor. 

Liburan keluar kota dan menginap 1-2 hari di hotel, tentu menyenangkan. Tapi 'kan tidak setiap waktu liburan bisa begitu. Selain kantong bisa jebol, seringnya juga tidak ada cukup waktu longgar untuk liburan seperti itu. Solusi ketika waktu untuk refreshing sudah mepet adalah dengan mencari tempat wisata yang dekat rumah.

Beruntunglah di daerah Tangerang Selatan ada tempat wisata yang lumayan murah meriah. Namanya Situ Cipondoh, terletak di Jl. KH Hasyim Ashari, Cipondoh, Tangerang.  Dari Bintaro tempat kami tinggal, paling hanya butuh waktu 20 menitan. Situ Cipondoh dapat dijangkau dari arah Jakarta Selatan, dari Ciledug menuju Jl. KH Hasyim Ashari, juga dari arah Tangerang Kota. Selain dengan kendaraan pribadi, tempat ini mudah dijangkau juga dengan angkutan umum, terutama dari arah Ciledug menuju Tangerang.

situ_cipondoh

Masuk ke area Situ Cipondoh cukup membayar tiket seharga Rp. 5000,- per orang. Tidak masuk ke area ini pun tetap dapat menikmati suasana danau dari luar area wisata. Selain kita bisa duduk-duduk santai menikmati pemandangan danau, ada wisata air yang menarik juga untuk anak-anak yaitu sepeda air. Kalau saya menyebutnya sih perahu bebek, meskipun tidak semua bentuk perahunya bebek. Sekali naik cukup bayar antara Rp. 20.000-30.000,- (lupa tepatnya berapa). Pilihan lainnya adalah naik kapal motor yang akan mengajak pengunjung berkeliling danau.

situ_cipondoh

situ_cipondoh

Kami sekeluarga memilih sepeda air perahu bebek. Idealnya sih untuk sepeda air ini hanya cukup untuk 2 orang dewasa dan 1 anak. Tapi karena anak kedua kami masih kecil, jadi boleh lah minta dispensasi. Jadilah kami berempat naik dalam satu perahu.

Lumayan melelahkan juga naik sepeda air ini, karena sudah lama tak menggenjot sepeda. Namun karena ada banyak pepohonan tumbuh di sekitar Situ Cipondoh, kalau lelah menggenjot perahunya, kami pun sedikit menepi di tempat teduh sambil menikmati pemandangan danau. Jangan khawatir lupa waktu, karena petugas akan memanggil nomor perahu kita ketika waktunya akan habis. Kalau tak dengar (atau pura-pura tak dengar, karena masih asyik main perahu), akan ada petugas dengan kano yang akan mendekat dan memanggil untuk menyudahi sesi main sepeda air. Sebenarnya ada juga area bermain anak, seperti perosotan, ayunan, bahkan flying fox, tetapi kami tak sempat mencoba karena sudah terlalu sore.

 situ_cipondoh

Lelah mengayuh perahu, ada banyak penjual makanan di dalam kawasan itu. Mau sekadar minum teh atau kopi, atau bisa juga makan camilan tinggal panggil tukang tahu sumedang. Tahunya betulan enak, tebal berisi dan tidak kering, persis seperti yang sering dijajakan tukang tahu sumedang di bis atau pinggir jalan. Atau mau sekalian makan berat? Di sekitar danau juga banyak kedai tempat makan dengan aneka pilihan makanan. Makan sambil menikmati suasana danau yang teduh pasti nikmat sekali.

situ_cipondoh

Asyiknya lagi, karena dekat dari rumah maka perjalanan kami mengunjungi Situ Cipondoh tidak perlu dipusingkan dengan macet dan capek di jalan.

Bagi urban mama yang tinggal di sekitar Tangerang Selatan atau Tangerang, dan belum pernah ke Situ Cipondoh, tempat ini bisa jadi alternatif tempat rekreasi keluarga. Yang jauh juga boleh sih, kalau capek di jalan ya mampir di rumah saya juga boleh kok. Selamat jalan-jalan!

4 Comments

  1. avatar
    retno erlina August 2, 2017 1:25 pm

    terima kasih reviewnya...
    ini deket banget dari rumah saya, tapi belum pernah coba...

    1. avatar

      As .



  2. avatar
    Imelda Sutarno July 31, 2017 1:21 pm

    selalu senang ada review wisata murah meriah gini. Sayang jauh dari rumahku hiks hiks...btw situnya terlihat agak kotor. Mudah2an Pemda setempat memperhatikan soal ini ya mbak, supaya ke depannya wisatawan semakin betah berlama-lama di situ cipondoh.

    1. avatar

      As .



  3. avatar
    Cindy Vania July 31, 2017 1:05 pm

    Lumayan juga yaa kalau main / ngabisin waktu di Situ Cipondoh.
    Wisata murah meriah buat anak-anak :)

    1. avatar

      As .



  4. avatar
    dieta hadi July 28, 2017 12:41 pm

    wah senangnya ya kalo ada tempat wisata murah meriah di daerah kita dan yg jelas ga jauh dan ga mecet. di bogor juga ada situ seperti itu, lumayan banget buat main anak-anak. tfs ya ma, bisa jd alternatif mama-mama yg tinggal di tangerang nih

    1. avatar

      As .