Babycare untuk Ayah
Informasi buku
Penulis: Colin Cooper
Terbit: Juni 2009
Penerbit: Erlangga
Tebal: 128 halaman
Tentang Penulis
Colin Cooper adalah ayah dari dua orang anak dan penulis dan editor buku-buku medis selama kurang lebih 20 tahun. Saat ini beliau adalah editor-in-chief untuk berbagai jurnal profesional bagi para dokter dan perawat.
Book Review
Babycare untuk Ayah; Buku Perawatan Bayi dan Batita yang Dikhususkan untuk Para Ayah
Beberapa orang menganggap bahwa “ayah baru” tidak mengerti apa pun tentang perawatan bayi. Mungkin memang benar, tapi masalah ini tentu saja dapat diatasi. Secara alamiah, Ibu akan selalu menjadi pengasuh utama, dan secara biologis tubuh Ibu memang memberikan semua hal yg diperlukan bayi baru lahir untuk bertahan hidup. Di sisi lain, hal ini dapat memberikan tekanan bagi para Ibu baru, yang memerlukan bantuan dari pasangan terutama pada saat-saat setelah melahirkan. Setiap pasangan memang perlu memahami bahwa peran dan tanggung jawabnya atas anak dan rumah tangga ditanggung bersama dan sama rata.
Buku ini dilengkapi dengan foto-foto dan ilustrasi yang artistik, berbagai tips praktis, dan indeks yg memudahkan para ayah untuk mencari informasi. Buku ini terdiri dari 11 bagian, yaitu:
1. Inilah bayiku
- Tubuh dan penampilan si kecil
- Yang dibutuhkan si kecil
- Yang bisa dilakukan si kecil
- Saling mengenal
2. Tiba-tiba, aku seorang ayah?
- Reaksi-reaksi emosional
3. Bagaimana cara menjalin ikatan dengan bayiku?
- Mengenal si buah hati
4. Apa yang bisa kulakukan untuk bayiku?
- Menggendong si kecil
- Membersihkan dan memandikan
- Mengganti popok
- Memakaikan baju
- Memberikan susu dan MPASI
- Menghibur si kecil
- Melindungi si kecil
5. Bagaimana mengatasi tangisan bayi?
- Memahami tangisan si kecil
6. Seputar masalah tidur
- Tempat tidur dan si buah hati
7. Bepergian
- Melakukan perjalanan bersama bayi
8. Bayiku yang lebih besar
- Batita – perawatan yang berbeda
- Memenuhi kebutuhan batita
- Yang bisa dilakukan batita
- Berpakaian
- Makan
- Aktivitas dan bermain
- Waktu tidur batita
- Bepergian
- Latihan buang air
- Keamanan di rumah
- Menjaga keselamatan batita
9. Sahabat baruku
- Dua sekawan
10. Perubahan perilaku
- Menjadi panutan
- Masalah kedisiplinan
11. Panduan kesehatan bayi
- Menjaga kesehatan buah hati anda
Uber Cool Papa masa kini semakin ingin terlibat lebih banyak dalam perawatan dan aktivitas harian si kecil. Buku ini bertujuan untuk memberi para ayah jalan pintas: memetik pelajaran dari suka duka para ayah dari pengalamannya masing-masing. Singkatnya, buku ini sangat memudahkan para ayah untuk menjadi seorang uber cool papa yg lebih terampil.
Have fun dan selamat mencoba!
interesting..kayanya perlu deh bapak" punya.. :D
keren banget buku ini. adit juga baca :)
iya teh, bukunya bagus. Makasih udah rekomendasiin buku ini ya! :)
buku keren, wajib nangkring di lemari :)
thanks for reviewing Eka :)
u're welcome, honey! Betul, buku keren yg wajib nangkring di lemari & dibaca & diaplikasikan tentunya :)
setuju ama kata eka, semoga para orang tua modern makin sadar kalo urusan anak itu urusan mama & papa, jadi mesti bisa share antara si mama & si papa. keren bukunya yaa!! semoga banyak yang sadar kalo buku kayak gini ada, bisa buat pedoman para ubercool papa :)
thanks for the review, eka!
iya, spt yg Dipa Ayah ASI bilang, para uber cool papa biasanya maunya belajar sendiri dan buku ini membantu para ayah baru bgt :)
iya otty, mudah2an makin banyak pasangan yg sadar bahwa parenting adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya ayah atau ibu saja.