Warung Cerita di Ulang Tahun Amabelle

Tanggal 21 Februari lalu Amabelle genap berusia dua tahun. Sejak sebulan sebelumnya kami bertanya kepada Amabelle, apakah ia mau mengajak teman-temannya ke rumah untuk tiup lilin di ulang tahun. Amabelle menjawab dengan anggukan kepala antusias, tersenyum lebar. Kami pun sepakat mengadakan perayaan ulang tahun untuk Amabelle, mempersiapkan acara kumpul-kumpul sederhana yang semoga membuat Amabelle dan teman-temannya senang. Belajar dari cerita Urbanmama lainnya di forum birthday gift & party ideas, segala pernak-pernik yang dibutuhkan untuk acara pesta juga kami persiapkan. Namun saya juga ingin memberi hadiah khusus untuk Amabelle dan teman-temannya. Amabelle suka sekali mendengarkan cerita, saya berencana untuk memberikan buku cerita yang dapat dibaca bersama-sama saat acara. Kemudian saya mendapat informasi dari adik saya bahwa ia dan teman-teman sesama guru anak usia dini punya sebuah perkumpulan yang senang membacakan cerita untuk anak-anak. Mereka menyebut perkumpulannya dengan nama Warung Cerita. Wah cocok sekali, pikir saya. Pasti menyenangkan bila mereka bisa datang dan bercerita untuk Amabelle dan teman-temannya.



Benar saja ketika harinya tiba, Amabelle dan teman-temannya sangat senang. Bukan saja karena mereka dapat berkumpul, bernyanyi bersama dan makan kue tetapi juga karena mendengarkan cerita istimewa yang dibawakan hari itu. Kakak-kakak Warung Cerita bercerita tentang Swimmy, ikan hitam kecil yang sangat berani. Dikisahkan Swimmy sangat sedih karena saudara-saudaranya sesama ikan kecil yang berwarna merah dimakan oleh ikan besar. Ketika Swimmy berenang semakin jauh, ia menemukan ikan-ikan merah lainnya seperti saudara-saudaranya dulu. Swimmy mengajak mereka bermain tetapi ikan-ikan tersebut takut karena mereka sedang diincar oleh ikan besar. Dengan berani, Swimmy mengajak mereka berbaris membuat bayangan sebuah ikan merah besar dan Swimmy menjadi matanya. Mereka pun berenang bersama-sama di laut, saling menjaga. Sejak itu tidak ada lagi ikan besar yang mengganggu mereka.


Cerita ini dituturkan dengan alat peraga warna-warni yang dibuat dengan kreatif sekali sehingga anak-anak sangat tertarik mendengarkan ceritanya. Dengan gaya yang asyik, kakak-kakak bertanya kepada anak-anak binatang laut apa saja yang diperagakan. Interaksi tersebut membuat anak-anak juga menceritakan pengalaman mereka tentang ikan yang dipelihara, kapan mereka pertama kali melihat ikan atau film apa yang pernah mereka tonton tentang ikan. Lewat cerita Swimmy, Amabelle dan teman-temannya juga belajar mengenal mahluk hidup lainnya di laut seperti ubur-ubur, rumput laut dan belut. Setiap anak juga mendapatkan stiker ikan yang dengan senangnya mereka tempelkan pada baju. Cerita Swimmy juga mengajarkan artinya kebersamaan meski berbeda dan perlunya menjadi berani. Meskipun berbeda tetapi mereka dapat hidup bersama-sama, bahkan menyatukan kekuatan bersama untuk mengatasi kesulitan dan tantangan.



Amabelle sendiri rupanya sangat terkesan dengan cerita tersebut. Sejak hari itu, ia semakin menyukai segala sesuatu tentang ikan. Amabelle sangat senang bila menu makannya ikan, bernyanyi lagu tentang ikan, makan biskuit berbentuk ikan, pun senang dengan balon ikan. Terima kasih untuk kakak-kakak dari Warung Cerita. Amabelle dan kami sekeluarga bisa belajar banyak dari cerita tersebut terutama bersyukur untuk kebersamaan dengan teman dan keluarga, tidak hanya pada hari itu tetapi setiap harinya. Semoga demikian pula yang dirasakan oleh teman-teman Amabelle.

7 Comments

  1. avatar
    Eka Gobel May 9, 2014 4:26 am

    suka deh idenya! happy bday, amabelle!

    1. avatar

      As .



  2. avatar
    Lady Paula May 7, 2014 11:56 am

    Terima kasih semua. Senang bisa berbagi. Bila ada mama yang butuh info ttg aktifitas warung cerita, bisa dilihat di facebook mereka : warung_cerita

    1. avatar

      As .



  3. avatar
    Gabriella F May 6, 2014 8:41 am

    Wah keren idenya! Seru banget pasti ya pesta ultahnya. TFS... jadi punya ide buat ultah Albert nanti.

    1. avatar

      As .



  4. avatar
    hanana fajar May 5, 2014 3:18 pm

    wahhh dapet info dan ide nih buat ultah... Happy bday Amabelle:)

    1. avatar

      As .



  5. avatar
    shinta lestari May 5, 2014 12:05 pm

    great idea!.. aktivitasnya seru banget dan unik buat acara ulang tahun. tfs yaa..

    1. avatar

      As .