1.000 Paket Pampers untuk 1.000 Bayi

Banjir yang terjadi bulan Januari 2013 lalu menyebabkan banyak rumah tergenang air. Hal itu pasti berdampak pada kesehatan bayi dan balita korban banjir. Tak terhitung kerugian material yang dialami para korban banjir dan ada banyak orang yang terpaksa mengungsi. Pasti di antara para pengungsi itu ada banyak bayi dan balita. Seperti kita ketahui, bayi sangat membutuhkan perhatian dan kebersihan, karena hal itu akan mempengaruhi kesehatan dan aktivitas mereka.

Pasca banjir yang tak terhitung kerugian material yang diderita para korban, tercatat pula ratusan ribu orang berpindah tempat tinggal sementara ke berbagai lokasi pengungsian. Di antara keluarga yang mengungsi tidak sedikit yang memiliki anak kecil, bahkan bayi. Seperti kita ketahui, bayi membutuhkan perhatian dan kebersihan yang akan mempengaruhi kesehatan dan aktivitas mereka.

Untuk itulah, Pampers berinisiatif untuk mengadakan edukasi kesehatan dan pembagian pampers selama pemulihan dari banjir sebagai salah satu program CSR mereka. Dalam kegiatan ini, Pampers bekerja sama dengan Hypermart dan Rumah Zakat membagikan 1.000 Paket Pampers untuk 1.000 Bayi di Kecamatan Kalideres dan Cilincing. Acara bertemakan “Bayi Sehat, Ibu Bahagia” ini juga didukung oleh kehadiran Donna Agnesia dan Susan Bachtiar sebagai P&G Ambassador.

Saya berkesempatan mewakili theurbanmama saat menghadiri acara CSR Pampers di Masjid Ar-Rahmah, Semanan, Kalideres. Nanto Kartohadiprodjo, Modern Retail Team Leader P&G Indonesia, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan komitmen Pampers untuk membantu kesehatan ibu dan bayi.

Edukasi dan layanan kesehatan dalam acara ini dilakukan bersama dr. Rini Sekartini, SpAk dari UKK Tumbuh Kembang Anak IDAI/Ikatan Dokter Anak Indonesia. Para ibu mendapatkan pengetahuan tentang kenyamanan dan kesehatan bayi, tumbuh kembang bayi, dan kualitas tidur anak. Sementara para ibu sibuk beraktivitas, anak-anak bisa mengikuti berbagai kegiatan yang telah disediakan, seperti menggambar, mendengarkan cerita, atau baby gymnastic bersama Rockstar Gym.

Kegiatan CSR Pampers ini berlangsung selama empat hari, tanggal 6, 8, 10, dan 12 Maret 2013.

Related Tags : ,,,

7 Comments

  1. avatar
    Chrisye Wenas March 20, 2013 1:41 am

    Thumbs up untuk kepedulian Pampers untuk korban banjir kemarin :)

    1. avatar

      As .



  2. avatar
    shinta lestari March 19, 2013 12:05 pm

    keren dan salut kalo liat ada brand2 besar yang mau turun tangan dan ikut berpartisipasi di event2 community begini. semoga para korban banjir sedikit teringankan bebannya yaa..

    1. avatar

      As .



  3. avatar
    Siska Knoch March 19, 2013 6:43 am

    Alhamdulillah masih banyak yang peduli untuk para korban banjir. sukses terus untuk pampers dan TUM tentunya :)

    1. avatar

      As .



  4. avatar
    ninit yunita March 18, 2013 6:09 pm

    salut untuk kepedulian pampers!
    senang sekali bacanya. kalau bencana alam, suka terpikir ibu dan anak-anak.

    acaranya bagus sekali ya...

    1. avatar

      As .



  5. avatar
    WiwiT March 18, 2013 1:12 pm

    kalo liat berita bencana alam selalu kepikiran anak-anak deh.. Gak kebayang kalo aku diposisi mereka.. Pasti sedih banget dengan bayi, ibu hamil atau toddler yang ikut merasakan susahnya dipengungsian.. Semoga donasi nya banyak membantu bayi dan anak2 yang menjadi korban ya. salut untuk pampers!

    1. avatar

      As .