Home Visit Sekolah Alam Katulampa
Salah satu program di sekolah Mika, yaitu Sekolah Alam Katulampa, adalah Home Visit ke rumah siswa setiap bulannya secara bergantian. Awal masuk sekolah, kami sudah diberi jadwal kapan sekolah akan berkunjung ke rumah kami. Sebenarnya jadwal kunjungan sudah ditetapkan pada bulan Oktober, tapi karena saya sedang hamil trimester pertama dan kondisinya tidak memungkinkan menjadi tuan rumah dari tamu-tamu kecil, jadi kunjungan itu diundur sampai bulan November.
Saat anak-anak berkunjung ke rumah, para orangtua diminta untuk mempersiapkan kegiatan untuk mereka, boleh apa saja, mulai dari percobaan sains, mendongeng, bercerita, mengajar, seni dan kreativitas, atau apa saja. Kami sempat kebingungan mau mengisi waktu dengan kegiatan apa karena waktu yang disediakan juga terbatas. Setelah berdiskusi dengan suami, kami memutuskan untuk memberikan kegiatan seni dan kreativitas menggunakan kanvas dan kertas origami. Anak-anak bisa melukis bebas di kain kanvas yang kami pasangkan pada pemidangan. Hasil lukisan anak-anak ini kemudian boleh dibawa pulang untuk disimpan sebagai kenang-kenangan.
Selanjutnya kami mengajak anak-anak berimajinasi membuat gambar dari kertas origami yang ditempel-tempel. Kami menyediakan kertas plano yang dipasang di dinding dan kertas origami yang sudah saya gunting menjadi berbagai bentuk seperti kotak, lingkaran, segitiga, persegi panjang, dll.
Suasana rumah kami saat kedatangan tamu-tamu kecil menjadi sangat ramai dan heboh. Mereka senang sekali bermain di rumah merah, mereka begitu antusias bermain cat air dan melukis bebas yang mereka inginkan. Mereka juga sangat semangat menempel kertas origami sesuka hati mereka. Kami merasa puas dan lega juga bisa menerima tamu kecil teman-teman Mika yang lucu, aktif dan menyenangkan.
nyontek yaa kegiatannya..jdwl fayyadh homevisit maret :)
btw congratz ya dit buat kehamilannya..horee mika mau punya adekk
seru banget home visitnya! kebayang berisiknya ya di rumah mika...pasti mika seneng banget deh dikunjungi banyak temen gitu :)
Seru banget sekolah punya kegiatan seperti ini. Seandainya sekolah Yama nanti bisa punya kegiatan seperti ini juga
ide menggambar dengan kertas origami ini seru deh kayaknya... mauuu dicontek boleh ya?! seru ya home visitnya. TFS
asik banget kegiatan home visitnya..
Nyontek kegiatan dirumahnya yaa :D