LEGO Birthday Party
Instagram: http://instagram.com/enjita/
Biasanya setiap Maha ulang tahun saya selalu memesan personalized goodie bag, kue ulang tahun, dan membeli pinata siap pakai. Namun kali ini saya berniat membuat goodie bag dan pinata sendiri. Kue ulang tahunnya dibuat dari kue lapis pandan dan coklat yang kemudian saya hias dengan buttercream frosting menyerupai Lego. Untuk goodie-bagnya karena material untuk membuat DIY goodie bag di Singapura lebih mahal jadi saya akan menggubah paper party loop bags yang ditambahkan tali kasur untuk pegangannya. DIY kali ini saya menggunakan banyak kepala Lego berbagai ukuran yang saya print di kertas putih biasa.
Tema ulang tahun Maha kali ini disesuaikan dengan permainan edukatif favorit Maha, yaitu Lego, balok balok plastik kecil berwarna warni karya Ole Kirk Christiansen asal Denmark yang bisa dibongkar pasang menjadi bentuk yang menarik. Supaya lebih seru saya meminta Maha membantu saya untuk membuat wadah untuk tissue, sedotan dan alat-alat makan dari lego-lego koleksinya. Pastikan koleksi Lego yang akan digunakan untuk menghias kue sudah dicuci dan dibersihkan dengan anti bacterial wipes sebelum dipakai.
Semoga menginspirasi Urban Mama yang sedang menyiapkan pesta ulang tahun Si Kecil, selamat mencoba DIY Lego Birthday Party dan Happy Birthday September Babies!
Lego Pinata
Bahan: kardus bekas, wadah makanan bekas bentuk tube, kertas crepe, lem kertas, tali kasur, selotip
Cara membuat:
1. Lubangi dua sisi bagian lebar kardus untuk memasukkan isi pinata disatu sisi dan lubang untuk menggantung pinata disisi yang lain. Potong tali kasur, selipkan pada kedua sisi lubang kardus, perkuat dengan selotip.
2. Bungkus/lilit kardus menggunakan kertas crepe warna favorit.
3. Potong bagi enam botol makanan bekas bentuk tube, bungkus/lilit dengan kertas crepe, tempel pada kardus menyerupai Lego.
Tissue Holder, Straw & Utensil's cup
Bahan: Lego/Duplo/Mega Blocks
Lego's Straw
Bahan: Gambar kepala Lego ukuran 3cmx3cm, gunting, sedotan, pembolong kertas
Cara Membuat: gunting kepala lego, lubangi bagian atas dan bawah, masukkan sedotan.
Antiseptic/Soap Dispenser
Bahan: Botol plastik transparan isi antiseptic atau sabun tangan, koleksi Lego ukuran kecil
Cara membuat: masukkan lego-lego ukuran kecil warna warni ke dalam botol antiseptic atau sabun cuci tangan
Lego's Mask
Bahan: Gambar kepala Lego ukuran 16.5cmx21cm, gunting, cutter, sumpit, selotip
Cara membuat: gunting kepala lego, lubangi sedikit bagian mata, menggunakan selotip tempel sumpit untuk pegangan
Goodie Bags
Bahan: Gambar kepala Lego ukuran 5.5cmx6.5cm, Paper party loop bags, tali kasur, pembolong kertas, lem kertas
Cara membuat: Lipat sedikit bagian atas paper party loop bags, lipat kedalam, lubangi dengan pembolong kertas, masukan tali kasur di dua sisi dengan panjang secukupnya. Tulis nama teman si Kecil pada bagian bawah kepala lego kemudian tempelkan pada goodie bags
Lego Gummy Candy untuk hiasan cupcake
Bahan: Jelly Mix/Jello/Tortally, Gelatin, cetakan lego
Cara membuat: Silahkan klik link ini untuk melihat cara membuat gummy candy yang saya pernah share sebelumnya
Jika tidak ada mold untuk membuat Gummy Candy buat balok-balok Lego dari mini wafer atau biskuit yang dioles dengan coklat, selai, peanut butter dan susun permen coklat menyerupai Lego, lihat gambar.
Lego's Cake
Bahan: lapis surabaya atau sponge/chiffon cake favorit tanpa frosting, roti tawar atau sisa potongan cake, cookie cutter huruf "O", buttercream frosting resep favorit, pewarna kue, hiasan dari koleksi Lego
Cara membuat:
1. Buat buttercream frosting, saya menggunakan resep dari All Recipes, bubuhkan warna-warna favorit si Kecil, sisihkan.
2. Potong persegi panjang kue, belah dua untuk balok Lego yang lebih kecil.
3. Menggunakan cookie cutter, bentuk roti menyerupai huruf "O", buat beberapa buah sesuai banyaknya balok lego
4. Susun kue dalam baki saji/lego's tray menyerupai susunan Lego, oles dengan frosting, tambahkan roti tawar bentuk "O" yang sudah dioles frosting.
5. Hias dengan mainan Lego, sajikan.
Happy bday Maha.. kereen mom Enji.. suka deh sama idenya :-)
ahhh sukaaa temanyaa!kereeen mbaa enjiiii....
ituu yg diy hand soap lucuu hihi...
happy bday Maha...sehat selaluuuu yaaa:)
Yeayy, BRICK it on!! Keren banget ide dan eksekusinya Mama Maha. Ini mah bukan cuma Maha yang super happy, saya yang baca pun happy karena dapat inspirasi buat ultah anak saya. Superb! And happy birthday ya, Maha. Happy happy selalu ya...
aamiin, terimakasih tante-tante cantik..sun tangan satu2 :)
Whoa! Mba Enji keren banget sih DIYnya.
Happy birthday Maha! Semoga sehat selalu..