Bagaimana caranya post/reply dengan foto di forum?
Untuk pasang foto di forum, foto yang mau kamu post itu harus di taro di picture posting web seperti flickr.com atau photobucket.com dll. kalo udah di upload, bisa diliat link url untuk image nya apa -- biasanya berakhiran dengan .jpg)
-------------
Bagaimana cara melihat URL imagenya?
Di foto yang mau di post, right klik gambarnya. Lalu pilih "properties" seperti yang terlihat di box sebelah kiri gambar ...
nanti di properties ada: protocol, type, url, etc.
kalo yang di klik gambar nanti keluar type nya berupa "jpg atau gif Image"
lalu di Address (Url) nya akan terlihat tuh linknya.. biasanya pasti belakangnya .jpg atau .gif
nah kalo udah yakin itu belakang link image (krn belakangnya .jpg atau .gif) di bagian "Address (URL)" berarti itu link yang mesti di copy dan ditaro di tag [ img ] atau pas button "insert image" (yang gambar kayak pohon cemara) di klik. tinggal masukin url itu aja.
-------------
Bagaimana cara untuk copy URL image di Flickr?
Di halaman fotonya, click button Share Photo yang bentuknya panah miring,letaknya di kanan bawah gambar. kalo sudah terbuka, pilih BBCode (see image below). Jika tidak mau ada embel-embel on flickr,bisa di delete info urlnya,sisakan url didalam img saja.
di halaman All Available Sizes, pilih size image yang mo dipost... ada square, thumbnail, small, medium... etc. biasanya, untuk di forum ini, pilih yang Medium 500 atau Small. di contoh dibawah ini, saya pilih yang Small.
setelah foto dengan size yang dipilih keluar, right click di foto dan akan keluar pilihan... ada 2 cara:
1. Click Property, dan copy Address (URL) yang berakhiran .jpg (available only to PC... ga ada di mac).
2. Click Copy Image URL.
lalu tinggal paste aja URL-nya di box insert image-nya TUM Forum.