1

Topic: Buta warna

dear moms, mods,

sy sudah search utk topic ini belum ada, sorry kalo sdh ada,mohon pencerahan.

Anak sy, Ferrel, 3.5th,sudah playgroup.menurut ibuguru nya disekolah,dia termasuk yg sedikit dikelas yg belum hafal warna2. Dirumah sy dan suami sdh setiap hari main smbil ngajarin warna2 ke Ferrel. Entah itu lewat game,buku,dll Setiap kali pun,dia lupa warna2 tertentu,merah,hijau,biru..yg lain nya sudah bisa menyebutkannya.

kebetulan ada history di keluarga, butawarna,kakeknya. Memang msh belum final karena blm sy periksakan, atau memang Ferrel betul2 susah konsentrasi sehingga selalu tidak bs menyebutkan warna2 tsbt.

Apakah ada moms yg punya pengalaman sama? Pls sharing. Sy search di wikipedia pun,info ttg butawarna ini hanya sedikit.

i'm a blessed and happy wife & mother of two

2

Topic: Buta warna

b_3k4 Ini ada hasil gugel dikit, mungkin bisa dicoba dulu di rumah sebelum diperiksakan lebih lanjut ke dokter.

Kondisi buta warna paling umum: sulit membedakan antara warna merah dan hijau, ada juga yang sulit membedakan warna biru dan kuning. Pada umumnya anak sudah bisa membedakan warna pada usia 18 bulan, tapi sebagian besar anak mulai bisa membedakan antara satu warna dan lainnya dengan lebih baik saat berusia 36 bulan.

Beberapa gejala yang muncul dari tiap orang bervariasi, tanda-tandanya bisa berupa:


  • Memiliki kesulitan atau masalah saat melihat warna dan kecerahan dari warna, walaupun sebenarnya warna tersebut biasa saja.
    [/*]
  • Ketidakmampuan membedakan antara beberapa warna yang mirip.
    [/*]
  • Kesulitan untuk mengingat suatu warna. [/*]


Untuk memeriksa buta warna kelemahan merah, maka mintalah anak untuk memilih krayon berwarna merah dari urutan krayon berwarna oranye, kuning dan juga hijau. Sedangkan untuk memeriksa buta warna kelemahan hijau, maka mintalah anak untuk memilih krayon berwarna hijau dari urutan krayon berwarna putih, coklat dan abu-abu. Jika anak mengalami kesulitan membedakan warna tersebut, periksalah lebih lanjut ke dokter untuk mendapatkan diagnosis yang tepat.

Sumber: detikhealth.

Sebaiknya segera diperiksakan ke dokter supaya lebih akurat dan kita sebagai ortu ga menebak2 lagi. Salam buat Ferrel :)

yang selalu kangen sama si pipi gembil

3

Topic: Buta warna

b_3k4..wah mom, problemnya kita sama nih :).

Anakku, cowok 3 yo juga blm bisa menghafal & mengenali warna, bahkan untuk 3 warna primer sekalipun (merah, kuning, biru) dan 1 warna primer hijau. Masih kebolak-balik terus. Padahal sering juga diajari.

Pernah aku push dia dgn rada keras dg memakai puzzle yang menyusun berdasarkan warna, hasilnya dia malah ngambek berat. Yap, dia mmg anak yg perfeksionis, paling ga bisa nerima dibilang dia salah.

Kalau di kasusnya anakku, kebetulan anakku termasuk anak yg speech delay. Dari beberapa referensi yang pernah kubaca, pada anak yang perkembangan otak kanannya lebih cepat dibandingkan perkembangan otak kirinya (contohnya pada beberapa kasus anak speech delay), anak memang akan lebih susah untuk membedakan warna dibanding mendefinisikan nama barang, menggambar, menyanyi dsb.
Salah satu buku yg membahas ttg ini (anak susah melabel warna) adalah "anakku telat bicara" karangan julia maria van tiel.

Mertuaku (kebetulan suamiku dl juga speech delay) juga mengatakan hal yang sama padaku, sewaktu kecil suamiku juga kesulitan membedakan warna, malah bisa membaca duluan dibanding membedakan warna (sekitar 3 th baru ngomong, 4 thn bisa baca, dan 5 th baru bisa membedakan warna). Makanya waktu melihat aku terlalu "mem-push" anakku untuk belajar warna mertuaku bilang "ah, belajar warna gampang, nanti juga bisa, jangan terlalu dipaksa". Tiap anak beda2 ya.

Tapi ini hanya cerita dari sudut pandang yang berbeda ya. Kalau mmg mau dikonsultasikan ke dokter juga monggo. Mudah2an Ferrel ga papa ya.

4

Topic: Buta warna

blm hafal wrna blm tentu pertanda anak buta warna kok moms..bs jd krn anak blm fokus menghafal wrna

anakku umur 2thn klo diajarin warna kadang inget kadang lupa.. aku sih mikirnya krn dia masih kesulitan menghafal,namany jg br belajar kaaan??

5

Topic: Buta warna

hai momss,,,
sekarang saya juga lagi galau nih, anak saya 4y saat ini sudah TK sejak di PG guru nya selalu menginformasikan kalo dia belum bisa menghafal warna, hanya warna merah saja yang jelas karena kebetulan warna yang dia suka.

sampai sekarang di TK juga masih kesulitan menghafal warna, jika saya mencoba menanyakan "kumpulkan balok warna hijau" "kumpulkan balok warna kuning" dia paham dan jawabannya benar, tapi kalo pertanyaannnya dibalik "balok ini warna nya apa yah?" pasti jawabnya tertukar2

kira2 saya sudah harus ke dokter atau hanya butuh kesabaran yah?kalo harus dilakukan pemeriksaan saya harus pergi ke klinik tumbuh kembang atau ke dokter tertentu ?

6

Topic: Buta warna

Buta warna biasanya genetis bawaan dari pihak ibu, tapi menurun ke anak laki-laki, Mom. Apakah Mom punya adik/kakak laki-laki yang buta warna? Atau kakak/adik laki-laki dari ibunya Mom?
Contohnya: di keluarga saya, adik laki-laki saya, kakak laki-laki mama saya, dan adik laki-laki nenek saya (ibunya mama saya) menderita buta warna. Carriernya adalah mama, nenek, dan buyut saya. Saya sendiri mungkin carrier, tapi belum ketahuan karena belum punya anak laki-laki.
Kalau anak Mom bisa melakukan instruksi 'kumpulkan balok warna kuning' dll, feeling saya sih dia nggak buta warna kok.
Buta warna sendiri nggak terlalu mengganggu (menurut adik saya), hanya membatasi pilihan jurusan/fakultas ketika dia kuliah aja. Dan ketika sekolah harus ngasih tahu gurunya supaya nggak diomelin kalau salah ngikutin instruksi yang pakai warna.
HTH, Mom.