Topic: Membangun Minat Baca Anak
Jaman sekarang ini anak lebih banyak menghabiskan waktu dengan bermain di luar rumah, sekalinya menghabiskan waktu di rumah pun sibuk dengan gadget, internet, film, dan bermain game. Lalu bagaimana membangun minat baca pada anak?
Padahal membaca mempunyai banyak manfaat bagi anak. Ketika anak dewasa nanti ia tidak akan kesulitan beradaptasi dengan bahan bacaan yang banyak. Selain itu banyak wawasan dan pengetahuan baru dalam sebuah buku.
Sedikit tips nih mom untuk membangun minat baca anak :
1. Biarkan anak memilih buku bacaannya sendiri. Kadang orang tua turut andil dalam memilih buku bacaan anak, yang sebenarnya anak tidak suka.
2. Tanamkan minat baca pada anak. Mungkin awalnya anak tidak suka membaca buku, tapi ia tetap saja gemar membaca. Misalnya membaca panduan video game, panduan merakit mainan, bisa dicoba untuk membaca buku prakarya, dan buat sesuatu bersama anak.
3. Buat anak membaca, dan biarkan mereka bercerita tentang apa yang sudah ia baca, dan jadikan rutinitas.
Mudah-mudahan tipsnya bermanfaat ya, Mom. :)