Topic: De Quervain - Sakit pergelangan tangan karena sering gendong anak
Haloo,
Mau sharing aja niiih..
Setelah melahirkan dan banyak gendong, pergelangan tanganku suka sakit ... Awalnya aku cuekin karna mikir paling cuma keseleo biasa. Tapi lama2 menganggu dan kadang kalo gendong Azra suka sakit. Akhirnya kemaren ini disempetin periksa ke dua dokter Orthopedi, supaya yakin aja sakitnya apa dan bisa ditanggulangi cepat. Takutnya pas gendong malah ga tahan dan bisa bahaya. Ternyata diagnosanya sama.. yaitu De quervain,
de Quervain's disease is a painful inflammation of tendons in the thumb that extend to the wrist (tenosynovitis). The swollen tendons and their coverings rub against the narrow tunnel through which they pass. The result is pain at the base of the thumb and extending into the lower arm.
(diambil dari www.webmd.com)
Dokter 1 : Dr Andjar Bawono (MMC)
(Pilih dokter ini karena deket sama kantor)
Diduga disebabkan karena sering gendong anak, lazim terjadi sama ibu2 yang baru punya anak atau nenek yang gendong cucunya :D
Saran: disuntik di tempat yang sakit, jika parah harus dioperasi. Tidak diberikan obat minum karena menyusui
Saya menolak karena mau 2nd opinion dulu, akhirnya cuma dikasih salep Voltaren
Dokter 2: Dr Briliantono M Sunarwo (klinik Halimun)
(Pilih dokter ini karena dokternya adik pas cedera lutut, salah satu dokter yang punya lisensi penyuntikan stem cell.)
Diduga karena sering gendong anak
Saran: direndam 15 menit di air hangat tambah garam laut tiap pagi dan sore diiringi dengan gerakan2 tertentu
Tidak diberikan obat minum karena menyusui.
Mudah2an membantu jika ada yang mengalami gejala yang sama.
Ada yang bilang juga bisa sembuh dengan yoga, tapi saya belum tau lebih jauh tentang ini.. Kalo ada yang tau mohon sharing yaah