Mamas,
mau update cerita. Alhamdulillah setelah 10 hari kena batpil, akhirnya KIRA-KARA sembuh dari batpilnya. Home treatment yang saya lakukan:
1. Kalau malam AC dipasang pada suhu kamar 26-27 C, bergantung pada suhu diluar, karena sby cuacanya lagi gak menentu bisa panass bgt ato dingin sekali. Kalo cuaca diluar sudah bikin tutup selimut, AC pun tidak saya nyalakan.
2. Inhalasi, pasang baskom di kamar yang diisi air panas plus ditetesin minyak kayu putih. Ini saya lakukan malam, waktu KIRA-KARA mau bobok. Sangat membantu saat hidungnya buntu. atau Kapas yang ditetesin minyak kayu putih yang ditaruh di kiri-kanan bantal tidurnya.
3. Minum sari kencur + madu. Caranya kencur diparut, diperas, diambil airnya 2 sdt. dicampur madu 1 sdt. dan diminumkan 1 sdt, 1 hari 2-3x. Membantu menyamankan tenggorokan. ini untuk toddler 1 thn ke atas ya kayaknya. KI-KA sudah 20 bulan. (ini juga berkat sumbang saran dari sidta dan mummyhilya, thanks Mamas)
4. diolesi transpulmin BB di punggung, dada dan lehernya sambil dipijit2 halus punggungnya. Untuk menyamankan pernafasan.
5. Dijemur, pagi hari kalo ada matahari dijemur. Pagi harinya sebelum jam 8 ya mom.
6. Banyak minum air putih. Apalagi saat suhu badan KI-KA sempat 1hr sedikit naik di 37,7-37,9.
7. Eh iya, kalau muntah gak perlu panik, krn berarti dahaknya keluar. kalau muntah dibersihkan saja, 30 menit kemudian diberi minum lagi.
1hal yang selalu saya pegang untuk menguatkan diri, selama anak masih dalam keadaan lincah, ceria dan aktif, saya merasa belum perlu membawanya ke dokter. Demikian yang saya lakukan selama KIRA-KARA batpil. semoga dapat membantu Mamas lain yang sedang menghadapi masalah serupa.
-WiwiT-
An ordinary bunda of twin amazing angels, Kira and Kara Setyadi
@wiwidwadmira |
the Setyadi's