Topic: Panggilan Anak Terhadap Ortunya
Moms, sharing dong, apa panggilan anak kita terhadap kedua orang tuanya? Kalau gue : Ibu-Bapak.
Alasannya : ga tau kenapa sejak masih gadis gue bercita-cita kalau nanti punya anak pengen banget dia manggil gue "Ibu". Rasanya begitu agung, sakral dan amat sangat terhormat (cieee....). Dan ternyata setelah diskusi sama suami (after maaried), klop banget. Dia pun senang dipanggil "bapak" (pasangannya "Ibu"). Kebetulan suami asal dari Jogja, dan di keluarganya besarnya, mayoritas memanggil ortu dengan sebutan "Ibu dan Bapak".
Duh ga sabar nunggu nanti begitu Alun sudah bisa ngomong : "Bu...Alun udah keterima kerja di Perusahaan X. Makasih udah doain Alun selama ini yah bu..." (hiks hiks...kok jadi pengen nangis?)
Gemar musik rock namun tak pernah nonton konser live
https://imeldasutarno.wordpress.com/