Tag: Book review
Articles
Warna-Warni Cerita Seru dari Raja Ampat
Buku ini berisikan delapan cerita yang unik berlatar belakang keindahan alam di Raja Ampat. Anak-anak bisa membaca dan belajar tentang nilai-nilai persabahatan, pantang menyerah, dan akan membuat mereka lebih mengenal serta mencintai Indonesia.
Kumpulan Dongeng Aneh Bin Ajaib, Cerita Filosofi Tinggi yang Tersaji dalam Dongeng Sederhana
Bagaimana cara memberikan pengertian kepada anak-anak tentang beratnya tugas dan pekerjaan seorang ayah? Ketika anak rewel ingin bermain, padahal kita sedang lelah, bagaimana menanamkan rasa empati kepada anak-anak?
A Parent's Diary: Anakku Tamu Istimewa
Buku kompilasi cerita orangtua berjudul A Parents' Diary: Anakku Tamu Istimewa memberikan ragam inspirasi seputar pengasuhan yang bijak. Kiat-kiat menghadapi polah anak balita sampai remaja dibahas di buku ini, seperti mendengarkan dan berempati terhadap perasaan anak, teknik komunikasi tanpa terbawa emosi, dan sebagainya.
My Nature Journal
Saat menerima buku My Nature Journal, Lana senang sekali dan berkomentar, “Bun, ini bagus banget loh, aku bisa jadi peneliti. Kayak aku kalau di sekolah, suka mengamati binatang, tumbuhan.” Kebetulan memang kedua anak saya bersekolah di sekolah alam.
Buku Seri Hello Baby untuk Balita
Salah satu buku dalam seri ini adalah Ayah, Peluk Aku! yang menceritakan hubungan antara ayah dan anaknya. Ini persis seperti Gio yang sering merindukan ayahnya saat sedang bekerja. Pada halaman berikutnya pun juga sama seperti Gio yang selalu semangat dan ceria saat menyambut ayahnya pulang kantor.
Weekend Seru dengan Topi dan Ikan Buntal Origami
Meski sepertinya hanya melipat-lipat, origami ternyata punya sisi belajar yang cukup banyak untuk anak-anak. Origami melatih anak tentang akurasi bentuk, meningkatkan konsentrasi, kemampuan motorik halus, berpikir logis, dan analitis.
Cita-Citaku Ketika Besar Nanti
Di TK anak-anak saya, ada acara hari profesi. Selain anak-anak diminta mengenakan kostum aneka profesi, juga didatangkan narasumber dari berbagai profesi, jadi anak-anak bisa lebih mengenal cita-cita mereka. Cara lain untuk mengenal profesi yang dicita-citakan adalah dengan membaca buku.
Dongeng Petualangan ke Tempat Unik: Ketika Cerita Dongeng Jadi Nyata
Apa yang terjadi jika anak-anak tahu kalau tempat-tempat yang ia baca di buku dongeng kesukaannya bisa ia datangi di dunia nyata? Bagaimana reaksi anak-anak ketika ia tahu kalau tempat-tempat itu benar-benar ada?
Melawan Korupsi Lewat Buku Cerita Anak
Berkaitan dengan penanaman nilai antikorupsi, ada sebuah gerakan bernama Indonesia Membumi (Indonesia Menggagas dan Menerbitkan Buku Melawan Korupsi). Ini adalah sebuah gerakan yang dirancang KPK dan Ikapi (Ikatan Penerbit Indonesia) yang bertujuan melawan korupsi melalui buku bacaan, terutama buku cerita anak.
Mahir Membaca dan Bermain Kata
Anak tidak hanya diminta untuk membaca kata-kata, tetapi ada banyak aktivitas yang menyenangkan seperti memasangkan kata dengan gambar, mencari pasangan kata, mencari kata yang sama, bermain tebak kata, dan lain sebagainya.